Iran Dapat Bahan untuk Bom Nuklir, Israel Langsung Ketar-Ketir

Iran Dapat Bahan untuk Bom Nuklir, Israel Langsung Ketar-Ketir

YERUSALEM - Iran dikabarkan bakal mendapatkan cukup uranium untuk menciptakan bom nuklir dalam waktu dekat ini. Pihak Israel langsung ketar-ketir.

Israel meminta Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk menjatuhkan sanksi ekonomi pada Iran atas program nuklirnya itu.

Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz menyampaikan hal itu kepada duta besar dari negara-negara di Dewan Keamanan PBB selama pengarahan di Kementerian Luar Negeri di Yerusalem, Rabu (4/8) waktu setempat.

“Iran telah melanggar semua pedoman yang ditetapkan dalam JCPOA dan hanya sekitar 10 minggu lagi untuk memperoleh bahan-bahan tingkat senjata yang diperlukan untuk senjata nuklir,” kata Gantz dikutip RMOL dari Times of Israel, Kamis (5/8).

“Sekarang saatnya untuk berbuat nyata, kata-kata tidak cukup,” tambahnya.

“Sudah waktunya untuk melakukan tindakan diplomatik, ekonomi, dan bahkan militer, jika tidak, serangan akan terus berlanjut,” lanjut Gantz.

Pernyataan Gantz muncul di tengah meningkatnya ketegangan di sekitar Teluk Oman, di mana sebuah kapal ditumpangi oleh para pembajak pada Selasa malam (3/8) dan sebuah kapal yang terkait dengan Israel dihantam oleh UAV pekan lalu. Iran telah disalahkan atas kedua serangan itu.

Menekankan bahwa Israel tidak melihat rakyat Iran sebagai musuh, Gantz berkata, “Rezim Iran mengancam kami dan memicu perlombaan senjata regional.”

Presiden AS Joe Biden telah mengisyaratkan kesiapannya untuk kembali ke kesepakatan nuklir 2015 dan telah terlibat dalam negosiasi tidak langsung dengan Iran di samping pembicaraan formal dengan pihak-pihak yang tersisa dalam perjanjian, yakni Inggris, China, Prancis, Jerman dan Rusia.

Israel telah lama menentang kesepakatan nuklir tersebut dan menentang niat Biden untuk memasuki kembali perjanjian itu, yang ditentang oleh mantan presiden AS Donald Trump. (*/RMOL)

Baca juga:

Berstatus BCB, Renovasi Gedung Utama RSDGJ Disorot Pemerhati Budaya

Prediksi: Tahun 2050, Balaikota Cirebon Rob, Air Pasang Laut sampai Jalan Pemuda

Pria Misterius Mencoba Bunuh Diri di Depan Kantor Walikota Bandung, Lehernya Berdarah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: